
INILAHCOM, Jakatta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengakui genangan air di Dukuh Atas terjadi akibat tidak berfungsinya dua unit pompa dikawasan itu.
"Kemarin yang tidak berfungsi itu di Dukuh Atas sehingga menimbulkan genangan," kata Anies di Balai Kota DKI, Selasa (11/12/2018).
Saat hujan deras mengguyur Jakarta, Senin (10/12) kemarin, hanya dua pompa yang befungsi. Biasanya empat pompa dapat digunakan sekaligus.
"Dua yang berfungsi sehingga perlu waktu 1 jam seharusnya tidak terjadi (genangan air)," ujar Anies.
Anies menambahkan, saat ini Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memiliki 145 rumah pompa, 152 pompa stasioner dan 150 pompa mobile atau bergerak. [rok]
from Inilah.com - Metropolitan kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2QN3KYe
No comments:
Post a Comment