Pages

Tuesday, March 5, 2019

Temui Pedagang, Anies Sampaikan Hal ini

INILAHCOM, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan ada tiga hal yang disampaikan kepada pedagang yang terkena imbas peristiwa kebakaran di Pasar Blok A Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (6/3/2019) pagi.

"Kita musyawarahkan siang ini agar suasananya lebih tenang. Karena mereka dalam suasana terkejut saat ini, jadi nanti siang baru kita musyawarahkan dengan koperasi dan pasar Jaya. Ancar-ancar sekarang ke pasar Pondok Indah tapi nanti kita bahas lagi di musyawarah," kata Anies, Rabu (6/3/2019).

Kedua, lanjut Anies, Pemprov DKI bakal memberikan bantuan untuk pembiayaan permodalan dari Pasar Jaya sebesar RP 10 juta untuk para pedagang. Nantinya uang tersebut bisa dijadikan sebagai modal awal para korban untuk kembali memulai usahanya.

"Ketiga saat ini juga saya akan panggil terkait perizinan mengapa sampai saat ini lama sekali perizinan tidak keluar keluar apa problemnya dan harus ada solusinya segera rencana pembangunan yang permanen itu bisa segera dituntaskan," pungkasnya. [rok]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Metropolitan kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2Tkd33V

No comments:

Post a Comment