INILAHCOM, Jakarta - Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta Chaidir mengatakan usai dilakukan perombakan jabatan oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, 16 posisi eselon II dijabat oleh pelaksana tugas atau plt.
Di antaranya Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Sumber Daya Air, Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan, BP BUMD, dan masih ada beberapa lagi yang tidak disebutkan.
"Jabatan dilelang yang kosong ada 16," kata Chaidir, Selasa (26/2/2019).
Sementara itu, Anies bakal membuka lelang jabatan untuk menggantikan posisi plt. Untuk itu bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang memiliki kompetensi diharapkan dapat untuk mengikuti proses lelang jabatan.
"Kenapa saya wajibkan karena banyak dari ASN itu sungkan untuk mendaftar kalau atasannya daftar, sungkan daftar kalau ada koleganya yang lebih senior daftar. Karena itu saya akan mewajibkan seluruh ASN yang syaratnya terpenuhi harus mengikuti seleksi terbuka itu," tutupnya.
Sebelumnya Anies merotasi para pejabat Pemprov DKI sebanyak 1.125 orang. Terdiri dari pimpinan tinggi pratama atau eselon II 15 orang, administrator atau eselon III 274 orang, dan pengawas eselon IV 836 orang. [rok]
from Inilah.com - Metropolitan kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2EfF6XK
No comments:
Post a Comment