Pages

Thursday, November 22, 2018

Pohon Tumbang Timpa Minimarket di Tanah Abang

INILAHCOM, Jakarta - Hujan disertai angin Kamis (22/11/2018) sore di kawasan Jakarta Pusat mengakibatkan sejumlah pohon tumbang. Bahkan menimpa kendaraan roda empat hingga minimarket.

Seperti halnya minimarket yang berada di Jl. Kebon Kacang Raya, Tanah Abang, Jakarta Pusat yang tertimpa pohon. Tak hanya itu, pohon tumbang juga terjadi di Jl Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat.

Peristiwa tersebut membuat arus lalu lintas dari arah Iman Bonjol menuju Cikini dialihkan menuju Jalan Cik Ditiro arah Tugu Tani akibat adanya pohon tumbang.

"Tidak ada korban jiwa. Lalin masih agak tersendat karena baru (jam) pulang kerja," ucap Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Metro Jakarta Pusat, AKBP Juang Andi Prayitno.

Sementara itu Kepala Suku Dinas Kehutanan Jakarta Pusat, Sabdo Kurnianto membeberkan ada 43 titik kejadian pohon tumbang dan patah di Jakarta Pusat akibat hujan angin.

"Ada 43 titik di Jakpus, tapi tidak tumbang semua itu. Tapi memang karena ada cuaca yang tidak bisa diprediksi seperti itu tadi," tandasnya. [ton]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Metropolitan kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2KpPfUr

No comments:

Post a Comment