Pages

Thursday, August 30, 2018

Pelaku Tabrak Lari Nekat Tabrak Separator Busway

INILAHCOM, Jakarta - Sebuah video satu unit mobil menabrak pembatas jalur busway viral di Media Sosial.

Dalam video yang tersebar dikalangan awak media, berdurasi 2.37 detik terlihat satu unit mobil jenis Nissan Grand Livina, warna hitam berpelat B 1965 UIQ tengah dikejar warga dan tertahan di jalur busway.

Massa yang mayoritas pengendara motor itu meneriaki sang pengemudi sebagai pelaku pencuri Mobil.

Pengemudi mobil terlihat panik karena dia tidak bisa maju karena didepannya ada bus yang tengah memuat penumpang. Dia pun tidak bisa mundur karena ada mobil berderet di belakangnya.

Ia pun terpaksa membanting setir ke sebelah kiri dan mencoba menerobos separator Busway. Tapi langkah ini justru membuat mobilnya tersangkut di tengah separator.

Sang pengemudi pun tak bisa berkelak. Ia akhirnya terlihat ditarik keluar dan dihakimi massa. Terdengar teriakan para massa yang brutal memukuli kendaraan tersebut.

"Ya Allah, Astaghfirullah. Kenapa pak?," ujar perekam video itu.

"Itu maling mobil," jawab seorang yang ikut menghakimi pelaku.

Untungnya ada beberapa dari massa yang mengamankan pelaku untuk dibawa menjauhi massa.

Kanit Reskrim Polsek Taman Sari AKP Rango Siregar mengatakan video yang viral di media sosial terkait sebuah mobil yang menabrak pembatas busway, bukanlah terkait kasus pencurian mobil.

"Bukan. Itu bukan maling. Itu pelaku tabrak lari. Nabrak orang di Mangga Besar dikejar diteraki maling. Dia masuk busway kemudian stuck di busway. Dia digebuki massa pengendara motor," katanya saat dihubungi, Kamis (30/8/2018).

Ia menjelaskan singkat, untuk sementara info yang diperoleh korban yang ditabrak pelaku ini tidak luka berat. Tapi saat hendak dihentikan, ia malah melarikan diri.

"Dasarnya korban tidak luka parah. Tapi karena waktu disetop dia tidak berhenti sehingga dikejar diteriaki maling makin panik dia, dari Mangga Besar keluar belok kiri masuk jalur busway langsung stuck di Halte Mangga Besar depan Grand Paragon," jelasnya. [ton]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Metropolitan kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2C2PG6O

No comments:

Post a Comment