INILAHCOM, Jakarta - Kebakaran hebat yang melahap 30 kapal ikan di Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara akhirnya berhasil dipadamkan.
Butuh 23 unit mobil pemadam kebakaran untuk menjinakkan api yang membakar wilayah pelabuhan sejak Sabtu kemarin.
"Pemadaman sudah selesai, ada 30 kapal. Semua kapal masih di sana, sudah terbakar jadi arang," kata petugas call center Sudin Pemadam Kebakaran Jakarta Utara, Ari, saat dihubungi, Minggu (24/2/2019).
Ia mengatakan pemadaman tersebut selesai pada pukul 05.16 WIB. Terdapat 3 orang korban luka-luka yang saat ini sudah dievakuasi ke rumah sakit terdekat.
Sebelumnya, angin kencang menjadi salah satu tantangan petugas untuk memadamkan api kebakaran kapal ikan. Angin kencang itu membuat kebakaran merembet ke kapal lainnya. Polisi sudah memeriksa 7 orang terkait kebakaran kapal tersebut.
from Inilah.com - Metropolitan kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2T87Kni
No comments:
Post a Comment